DETEKSI HETEROSKEDASTISITAS DENGAN PLOT RESIDUAL

click to get the pdf version

Pada bahasan sebelumnya telah dijelaskan mengenai konsep heteroskedastisitas pada model regresi yang kita jalankan, hal itu tidak akan kita bahas lagi disini, kamu bisa lihat di bahasan ini.

Seperti yang kita ketahui, ada beberapa cara untuk mengetahui residual pada model regresi kita bersifat homoskedastik atau heteroskedastik. Antara lain dengan uji white, uji park, uji breusch-pagan-godfrey, model ARCH, dan uji glejser

Pengujian indikasi heteroskedastisitas kali ini kita ilustrasikan dengan metode grafik/scatterplot residual. Pola residual yang mengandung masalah ini biasanya membentuk suatu pola dan tidak tersebar secara merata, dengan demikian kita dapat menduga bahwa model kita mengandung masalah heteroskedastisitas.

Pengujian metode grafik akan kita jalankan dengan bantuan software IBM SPSS versi 25, bagi yang belum punya versi terbarunya bisa beli disini.

Kita lihat lagi data box office movie sales yang pernah kita gunakan dalam bahasan regresi linier berganda (multiple), kamu bisa lihat lagi disini. Datanya adalah sebagai berikut, untuk data aslinya dalam bentuk excel bisa kamu ambil disini.


Untuk tahap pertama kita akan jalankan analisis regresi linier berganda terlebih dahulu,

Input data ke dalam SPSS dengan file - import data - excel,


Setelah mengambil data dalam bentuk excel tadi jalankan analyze - regression - linear,


Masukkan variabel dependen (Y) ke kotak dependen, dan variabel independen (X) ke kotak independen, plots di samping kanan,


dalam kotak dialog plots, masukkan residual dari persamaan yang kita miliki, untuk kolom Y adalah *ZRESID, dan untuk kolom X adalah *ZPRED, checklist normal probability plot,


lalu continue - OK, lalu akan ditampilkan outputnya,


Grafik normal probability mengikuti garis linier, artinya model yang kita peroleh signifikan,


Lihat sebaran residual pada plot residual di atas, tidak memperlihatkan suatu pola tertentu, residual tersebar merata, maka dapat kita simpulkan bahwa residual bersifat homoskedastik. Tidak cukup bukti untuk mengatakan model kita mengandung masalah heteroskedastisitas.

Berikut ini adalah contoh scatterplot residual dengan indikasi adanya masalah heteroskedastisitas, plot residual menunjukkan pola tertentu, peningkatan nilai error pada sumbu X diikuti dengan keragaman yang meningkat pada sumbu Y. (yoso)